Senin, 20 Februari 2012
AMA 2010: The Red Carpet Show
Memang bukan hal baru lagi, jika ajang bergengsi American Music Awards menjadi ‘ruang pamer’ para selebritis dalam memperlihatkan busana dan style terbaru mereka. Berbagai selebritis rela merogoh kocek cukup dalam, demi sebuah penampilan memukau di malam itu.
Katy Perry tampak feminine, berbeda dengan style panggung nya yang cenderung funky. Ia tampil menawan dengan bright strapless mini-dress berwarna soft pink.
Rihanna tampil begitu berbeda. Rambut merahnya dibuat bervolume dengan tatanan spiral curls. Ia tampak matching dengan long sleeve gown beraksen floral. Rihanna tentu saja ingin tampil paling up to date dengan busana koleksi Fall/Winter 2010 karya Ellie Saab Haute Couture.
Sementara Miley Cirus tampil dengan white backless Marchesa mini dress yang sangat mengagumkan plus long train menjuntai dibelakang gaunnya.
Back to Work with Autumn Winter Look
Tren musim gugur 2011 sedang marak di daratan Eropa. Untuk membuat suasana kembali bersemangat, anda bisa kembali menuju kantor dengan sentuhan autumn winter yang sarat dengan warna-warni dasar, seperti merah marun, cokelat tua, abu-abu, hitam, dan putih.
Untuk model sendiri, busana autumn winter cenderung konservatif. Sehingga biasanya koleksinya berkutat pada coat, jacket, dan semua hal berbau tartan atau kotak-kotak.
Suhu udara yang turun secara perlahan juga dirasakan di Indonesia. Membuat tren ini semakin bisa diikuti tepat di tengah musim hujan yang sedang melanda beberapa daerah belakangan ini.
Mengenakan busana musim gugur, memang harus pada tempatnya. Jangan terlalu terkesan eksentrik, sehingga anda tak tampak terlihat saltum.
Selembar coat bisa kok dipadankan dengan legging atau stocking, sehingga menambah tampilan anda tetap terlihat catchy. Mengenakan high heels merupakan padanan tepat.
Dan untuk pilihan lain, anda bisa memakai midi dress tartan tanpa lengan, yang dipadukan dengan turtle neck lengan panjang. Tampilan ini bisa dipilih dengan mengenakan stocking ataupun tidak.
So, this is the time for back to work. Have a nice work!
Sparklingnya Nail Art Bertabur Swarovski
Nail art cantik bisa menjadi pilihan bagi anda yang suka mempercantik kuku. Bosan dengan nail art yang itu-itu saja? Cobalah kreasikan kuku anda dengan rangkaian nail art bercampur Swarovski.
Nail art sendiri merupakan seni melukis kuku yang dilakukan secara manual, dengan bantuan kuku palsu, hingga air brush. Seni kuku ini mulai populer di Korea, Hongkong, dan Jepang pertengahan 2004. Di Indonesia sendiri, nail art baru dikenal tahun 2005.
Di Jepang, tren nail art semakin berkembang. Salon-salon kuku pun menjamur di mana-mana. Nail art disana pun kini tidak hanya menggunakan kuteks dan glitter saja.
Di salon kuku "Crystal Devil”, Jepang, berbagai desain kuku cantik berhias Swarovski. Pemakaian Kristal Swarovski bisa menambah kesan glam dan sparkling pada kuku anda. Modifikasi Swarovski dengan acrylic juga semakin mempercantik kuku anda.
Mengenai prosesnya, kuku pertama kali dipotong, atau dirapikan. “ Setelah membersihkan tangan saya dengan gel, kemudian Oshiro (nailist) melukis kuku saya dengan cat acrylic, saya sudah tak sabar untuk menunggu kuku saya ditempelkan swarovski. ” tutur sebuah sumber seperti dikutip marieclaire.com.
Setelah itu kuku diolesi kuteks. Biasanya kuteks yang diberikan tidak satu warna. Baru tahap selanjutnya diberikan sentuhan motif tertentu, seperti Swarovski. Usai digarap, kuku akan dikeringkan selama 15 hingga 30 menit.
Pengerjaan nail art biasanya berlangsung selama 45 menit hingga 1 jam, tergantung bahan dan tingkat kesulitannya.
Dengan cantiknya nail art, kuku anda pun terlihat begitu sparkling bukan?
Back To Luggage
Setelah berlibur panjang, saatnya kembali dengan rutinitas sehari-hari. Pekerjaan menumpuk tak dapat menunggu untuk dikerjakan. Biasanya anda pun sibuk membawa beberapa tas sekaligus. Satu tas untuk barang-barang pribadi. Tas lain untuk dokumen kantor. Belum lagi perlengkapan kosmetika yang harus dipisahkan dalam tas tersendiri.
Nah, agar anda tidak repot dengan banyaknya barang bawaan menuju kantor, cobalah sedikit berekspresi dengan koper. Tas satu ini memang multifungsi. Selain bisa dipakai untuk mengangkut barang bawaan yang super banyak, koper juga bisa disulap untuk tampil fashionable.
Bahkan, selebritis macam Anna Friel terlihat fashionable dengan menenteng koper putih.
Saat preview acara Breakfast At Tiffany's yang berlangsung di Theatre Royal London's Haymarket, Anna tampil bergaya vintage dengan menenteng white luggage yang klasik dipadu dengan slinky black frock dibalik blouse nya. Tak ketinggalan, ia mengenakan topi trilby untuk melengkapi gaya berbusananya.
Anda pun bisa bergaya ala Anna Friel. Oleh karena itu, jangan buang koper lama anda. Karena anda bisa tampil fashionable dengan menjinjingnya menuju kantor.
Koper pun mulai tampil dengan aneka desain dan warna. Anda bisa memilih sesuai keinginan anda. Cobalah koper polkadot atau pink yang bisa menambah semangat bekerja anda.
Siap bergaya dengan koper anda? Back to work, back to luggage.
Pancarkan Diri lewat Pesona Jewelled Bracelet
Gelang adalah perhiasan yang dipakai melingkar di pergelangan tangan. Gelang pada dasarnya dibuat dengan bahan-bahan berantai atau karet juga bisa disertai dengan manik-manik. Gelang juga bisa dibuat secara bervariasi dari batu, berlian, mutiara, kristal, kerang, kayu, dengan bentuk dan ukuran yang berbeda.
Layaknya aksesoris lain, gelang pun memiliki model dan perkembangannya. Salah satunya Jewelled bracelet yang sedang in di London. Jewelled bracelet karya Dorothy Perkins ini menjadi aksesoris pelengkap yang sayang jika dilewatkan. Kilauan batu permata warna ruby, violet, blue, yellow dan green ini juga menjadi aksesoris pilihan penyanyi yang juga menjadi ikon fashion Beyonce Knowles.
Dalam ajang MTV Awards, Beyonce tertangkap kamera daily mail mengenakan jewelled bracelet yang disandingkan dengan red mini dress, high heels, dan hoops.
Dengan harga $8-10, anda pun bisa mengikuti gaya Beyonce. Bagi anda yang tak mau ketinggalan, silakan coba mengaplikasikan jewelled bracelet dengan busana yang pas. Jika ingin mengenakannya di siang hari, sebaiknya pilih suasana indoor, karena kilauan batunya begitu terpancar, sehingga kurang pas untuk suasana outdoor.
Di Indonesia sendiri, gelang ini lebih terlihat seperti gelang etnik, bedanya hanya bentuk modifikasi batu permata yang menjadi pelengkapnya.
Dengan pilihan jewelled bracelet ini, penampilan anda pun akan semakin cantik terpancar. Anda juga terlihat glamour dan semakin chic . Selamat bergaya.
Tampil Seru dengan Bando Flower Print
Rambut merupakan mahkota bagi wanita. Keindahan rambut menjadi daya tarik tersendiri bagi wanita. Nah, untuk mempercantik rambut anda, bando kiranya cocok dikenakan sebagai pemanis.
Bando adalah salah satu aksesoris rambut yang biasa digunakan untuk mengatur rambut agar terlihat lebih rapi. Biasanya digunakan pada wanita berambut panjang. Namun, sekarang banyak wanita dengan rambut super pendek yang memakai aksesoris ini. Tampil lebih dinamis merupakan beberapa fungsi dari bando untuk anda berambut pendek. Sementara bagi anda dengan rambut panjang, bando akan membuat penampilan anda terlihat lebih girly.
Selain untuk menarik rambut, bando juga bisa memberikan efek tertentu pada bentuk wajah dan kepala, Raut muka terlihat lebih memanjang jika anda memakai bando bervolume di bagian atas, Atau raut muka terlihat lebih berisi di bagian kiri dan kanan, jika bando yang dikenakan memiliki volume di bagian tersebut.
Pilihan aneka bando yang pas akan semakin mempertegas keindahan rambut anda. Bando dengan motif floral dapat menjadi pilihannya. Bando dengan motif multi coloured tribal print floral ini terlihat begitu berwarna.Rangkaian motif layerded flower yang terdapat pada bagian puncak menimbulkan sedikit kesan vintage pada keseluruhan penampilan.
Hari Jumat, merupakan saat dimana anda bersiap untuk berlibur akhir pekan. Pilihlah pantai sebagai tempat berlibur. Cuaca terik di sekitar pantai sangat pas dipadukan dengan bando bermotif flower print yang seru. Kernakanlah vintage dress dengan warna-warna cerah, seperti orange, merah, kuning, hijau, atau dress bermotif gradasi. Pilihan warna putih juga bisa menjadi alternatif busana anda. Agar jalan-jalan anda semakin nyaman, pakailah gladiator sandals atau open toe shoes.
Pilihan bando yang pas akan semakin mempercantik rambut sekalipun anda mengalami bad hair day. Seru kan
Aktif dan Modern dengan Aneka Kitten Heels
Banyak cara dilakukan untuk membuat penampilan terlihat fashionable. Salah satunya dengan tampilan sepatu yang pas. Coba deh pakai kitten heels.
Sepatu ini tidak akan membuat kaki anda sengsara. Karena hak nya yang tidak terlalu tinggi. Aktifitas anda pun akan berjalan lancar.
Bagi wanita aktif, tampil cantik sekaligus fashionable merupakan satu keharusan. Karenanya, banyak cara dilakukan agar tampilan menjadi terlihat chic, dan aktivitas tetap berjalan lancar.
Banyak orang beranggapan, terlihat fashionable itu membuat sengsara. Pasalnya jadi gaya membutuhkan keberanian untuk tampil maksimal. Biasanya para wanita memilih sepatu high heels dengan hak yang super tinggi.
Nah, bagi anda yang takut akan high heels, cobalah beralih pada kitten heels. Biasanya sepatu ini tampil dengan hak setinggi 3-5 cm. Hak nya yang kecil dan pendek membuat para wanita tak merasa takut kakinya terkilir.
Tampilannya yang formal juga menjadi favorit sederet fashionista dunia. Sebut saja, alm. Audrey Hepburn, the first lady, Michelle Obama, serta para pengisi acara Breakfast at Tiffany’s.
Audrey selalu tampil cantik dengan mengenakan kitten heels pada era 50an. Sedangkan Michelle tak pernah ketinggalan membalut kakinya dengan kitten heels kemanapun ia pergi.
Bahan suede ataupun kulit bisa menjadi pilihan anda dalam ber kitten heels ria. Karena hak nya yang cenderung pendek, sebaiknya hindari memakai long pants yang longgar. Karena kecantikan sepatu ini tak akan terlihat sempurna.
Sebaliknya, pilihlah mini dress atau midi skirt , legging, short pants atau skinny jeans. Busana ini akan semakin mempercantik kaki indah anda.
Nah, bersiap-siaplah memperlihatkan kitten heels nan cantik untuk tampilan semakin chic.
Going with The Gloves
Musim penghujan yang mulai datang ini memang menuntut setiap wanita untuk tidak mati gaya. Bahkan, musim hujan bisa menjadi ajang untuk tampil chic setiap saat. Nah, untuk melengkapinya, kehadiran sarung tangan bisa menjadi salah satu pilihan.
Dinginnya udara di musim penghujan ini membuat banyak orang mencari pilihan aksesoris yang multifungsi. Selain membantu dalam berpenampilan, tetapi juga memiliki fungsi sebagai penghangat tubuh. Anda pun bisa kompak bersarung tangan dengan si kecil.
Banyaknya selebritis yang menjadikan aksesoris ini sebagai penunjang penampilannya juga tak sedikit. Sebut saja alm. Michael Jackson. Sarung tangannya bahkan sempat dilelang untuk para fans nya. Britney Spears, Victoria Beckham, Paris Hilton, Fergie, sampai Michelle Obama juga menjadikan sarung tangan sebagai pilihan mereka dalam bergaya.
Salah satu aksesoris yang menjadi pilihan di musim hujan ialah sarung tangan. Aksesoris yang satu ini ternyata tak hanya bisa menjadi pelengkap dalam berkendara motor ataupun mobil saja. Jika anda juga berpikiran bahwa sarung tangan hanya cocok untuk keperluan panggung, anda salah besar. Karena desain sarung tangan kini sudah bervariasi.
Sarung tangan terbuat dari macam-macam bahan. Yang paling sering dijumpai, diantaranya bahan wol, sutra, dan kulit. Desain sarung tangan biasanya membungkus pergelangan tangan dan jari. Tetapi banyak juga sarung tangan yang hanya dipakai pada pergelangan tangan saja, ataupun tidak menutupi jari-jari tangan. Tujuannya ialah agar tampilan sarung tangan lebih fashionable.
Untuk melengkapi musim penghujan ini, carilah sarung tangan berbahan dasar wool. Bahan wool yang tebal dapat menahan udara dingin.Sehingga anda pun dapat beraktivitas dengan lancar. Untuk menyempurnakan penampilan anda, pilihlah sarung tangan dengan warna dan model yang up to date.
Anda bisa memilih sarung tangan panjang, yang menutupi bahu sampai pergelangan tangan, ataupun sarung tangan klasik yang hanya menutupi seluruh pergelangan tangan. Warna-warna klasik, seperti abu-abu, hitam, dan merah bisa menjadi pilihan anda.
Tak hanya anda yang bisa bergaya, sarung tangan ini juga cocok dikenakan pada buah hati anda. Jika anda khawatir akan kesehatannya selama musim penghujan ini, bekalilah ia dengan sarung tangan.
Model untuk si kecil juga sangat eye catching, sehingga anak anda tak akan sungkan untuk mengenakannya. Pilihlah warna-warna menyolok dan model yang cute, seperti desain luar kepala teddy bear atau rusa.
Anda juga dapat memilihkan sarung tangan berdesain tokoh kesayangan si kecil, seperti spiderman atau batman.
Di musim penghujan ini, tak perlu bingung kan menentukan aksesoris yang simple, namun tetap chic. Lets going with the gloves.
Cool Dengan Gaya Old School
Jangan ragu untuk bergaya old school. Untuk bergaya seperti ini, anda bisa mengenakan mini skirt dengan padanan white blouse dan rompi. Sebagai padanannya, anda bisa memakai lace up shoes atau boots. Gladiator shoes juga tak tabu dikenakan sebagai padanan.
Dengan padanan sepatu ini, Anda akan terlihat stylish, apalagi jika anda padankan dengan hair do yang menarik, seperti gaya afro ataupun cukup dengan kuncir kuda. Model harajuku, yang mengedepankan model rambut tak beraturan malah akan semakin menambah penampilan Anda lebih gaya.
Walaupun orang-orang dengan selera konvensional sering menganggap bahwa gaya busana ini terlihat ‘nyeleneh’ namun ini mewakili gaya remaja yang suka menabrak aturan Belum lagi gaya rambut yang juga digunting berantakan dan diwarna sana sini terutama dengan warna mencolok.
Agar gaya old school semakin lengkap, anda bisa menambahkan kacamata jadul dengan warna coklat tua ataupun hitam.
Jika anda cukup berani, kenakanlah warna-warna cerah, seperti orange, ice blue, ataupun shocking pink.
Kalung Stylish di Musim Gugur
Pilihan kalung berbahan tembaga dan gold bisa jadi inspirasi anda untuk tampil stylish di autumn winter atau musim gugur tahun ini.
Warna hitam dan abu-abu untuk kalung tembaga menjadi favorit warna di musim ini. Untuk bahan gold, varian modelnya juga tak neko-neko. Kalung bertumpuk yang menutupi dada tak terlalu glam jika dikenakan untuk ke kantor.
Sedangkan untuk pesta malam, pilihlah kalung tembaga yang glamour. Sebaiknya anda tak menambahkan aksesoris lain, karena kalung ini sudah terlihat sangat catchy. Busana yang sepadan, tentu saja one top shoulder gown dengan bahan ringan melambai.
Sambut Autum Winter dengan Ankle Boots
Sepatu jenis ini bisa dipakai di segala kesempatan, dan bias dikenakan bagi anda yang suka bergaya boyish, ataupun feminine sekalipun. Model dan warnanya tinggal disesuaikan dengan kepribadian anda.
Tren ankle boots sendiri datang sejak tahun 2007, di mana sepatu T-bar saat itu sedang digandrungi. T-bar yang maskulin dihadirkan lebih feminin pada musim semi ini melalui rancangan yang melilit manis hingga mata kaki. Sebagian desainer melihat hal itu menarik dan kemudian mengadaptasinya menjadi ankle boots.
Warna-warna klasik, seperti black, beige, dan classic denim cocok dikenakan bagi anda yang ingin bergaya ke tempat kerja. Untuk modelnya, anda bisa memilih ankle strap detail ataupun bahan dasar lace bagi anda yang menginginkan tampil lebih feminine.
Untuk padu padan, anda bisa mengenakan jacket atau turtle neck yang dipadu dengan pencil skirt. Dalam suasana santai, anda bisa padukan dengan skinny pants ataupun hot pants. Pilihlah warna natural untuk suasana formal, sementara untuk acara santai, anda bisa memilih warna-warna candy, seperti kuning, hijau, maupun torquose.
Membuat Bibir Seseksi Jolie
Bibir indah dan seksi memang merupakan salah satu kebanggaan wanita. Tak heran wanita kerapkali menyiasati agar bibir selalu tampak merah berisi. Biasanya para wanita akan menorehkan lipstick agar bibir tampak merah berisi.
Nah, agar bibir anda seseksi Angelina Jolie, anda hanya perlu melakukan sedikit trik make up yang tepat.
Salah satunya dengan pemberian lipstick. Biasakanlah menggunakan lipbalm setelah mandi. Hal ini berfungsi untuk mengembalikan elastisitas bibir anda. Bibir memiliki elastisitas yang hampir sama dengan kulit. Pemakaian lipbalm dapat mengembalikan lapisan pada permukaaan bibir yang kering dan pecah-pecah.
Setelah itu, gunakan lip liner untuk membentuk garis pinggiran bibir Anda. Setelah selesai, isi keseluruhan bagian dalam bibir anda dengan lipstick warna cerah. Merah bisa menjadi pilihan untuk warna bibir lebih terlihat sensual. Cobalah juga warna orange dan pink untuk membuat tampilah wajah semakin segar.
Mau tambah seksi lagi? Anda bisa menambahkan lipgloss di area bibir. Namun sebaiknya pemakaian lipgloss dilakukan sebelum memakai lipstick. Pilihlah lip gloss berbentuk stick sebelum pemakaian lipstick, dan gunakan lip gloss cair setelah memakai lipstick. Hal ini dilakukan untuk menyempurnakan bibir anda agar terkesan kesan basah dan penuh pada bibir.
Untuk mencegah sisa lipstick yang berceceran di pinggir bibir, taburi bagian pinggir bibir anda dengan bedak transparan. Oleskan tipis-tipis dengan sponge.
Nah, tak sulit untuk mendapatkan bibir seseksi Angelina Jolie bukan?
7 dari 10 Wanita Alergi Parfum Non Organik
Tak seperti makanan, industri kosmetik perlu diamati dengan cermat. Sebagian besar wanita tak tahu bahwa harumnya parfum ternyata dapat berdampak buruk bagi kulit. Padahal para wanita selalu menyemprotkan parfum untuk menjaga keharuman sepanjang hari.
Bagi penggemar parfum, cermatilah bahan yang terdapat di kemasan. Terkadang bahan yang digunakan memiliki efek terhadap kulit. Umunya kulit menjadi kemerahan atau alergi. Pilihlah parfum organik yang berdampak minim bagi kulit.
Josephine Fairley, penulis buku The Green Beauty Bible: The Ultimate Guide To Being Naturally Gorgeous melakukan survey kepada 10 wanita. Survey dilakukan dengan cara menaruh beberapa tetes parfum di beberapa piring. Lalu para responden dipersilahkan untuk mencium dan meneteskan sedikit parfum tersebut ke kulit mereka. Ternyata 74 responden atau sebanyak 7 wanita memiliki reaksi alergi pada minimal satu jenis parfum.
Tak heran jika banyak wanita lebih senang mencari wewangian berbahan organik. Satu dari 10 parfum yang menjadi bahan survey berbahan dasar organik. Dan para wanita tidak merasakan reaksi alergi terhadap parfum non organik tersebut.
“Ketika saya menguji keharuman, salah satu parfum saya gabungkan antara minyak esensial yang organik dengan bahan sintetis, ternyata hasilnya menakjubkan.” Terang Josephine seperti dikutip dailymail.
Menurutnya bahan kimia sintetis yang banyak terdapat pada parfum, menyebabkan polutan. Namun, kejelekan parfum organik ialah harumnya tidak tahan lama. “Bunga yang terkandung dalam parfum organik cenderung memudar sangat cepat.” tuturnya.
Nah, mulai sekarang mulailah beralih menggunakan parfum organik yang ramah lingkungan. Selain tubuh wangi, kulit pun jadi sehat.
Mau Langsing? Cobain Cavitation Yuk
Dunia estetika belakangan ini lekat dengan berbagai teknologi instan yang menjanjikan. Dari mulai melangsingkan tubuh, hingga pengencangan wajah. Namun, hati-hati lho memilih treatment instan, salah-salah anda malah jadi korban.
Di Ira Skin Care and Slimming, yang terletak di Jl Tebet Timur Dalam Raya No.12, Jakarta Selatan, anda bisa menikmati salah satu treatment terbaru, bernama Cavitation. Cavitation adalah teknologi terbaru dalam dunia estetik dengan memanfaatkan gelombang suara dan peningkatan metabolisme tubuh untuk menghancurkan lemak tubuh.
Treatment ini dapat langsung menunjukkan hasil dengan pengurangan lingkar badan sampai 2 Cm per sesi perawatan.
“Perawatan ini ditujukan bagi klien dengan berat badan normal dan overweight yang ingin menghilangkan penimbunan lemak setempat.” Tutur dr Ira Indriasari, ahli kecantikan sekaligus owner dari klinik tersebut.
Cavitation menggunakan gelombang suara dengan frekuensi tinggi yang terkontrol sempurna untuk menciptakan gelembung-gelembung kecil dari lapisan lemak tubuh.
Setelah itu gelembung-gelembung kecil tersebut akan terdesak ke lapisan atas oleh karena peningkatan tekanan dan metabolisme tubuh sehingga menjadi pecah dan larut tanpa menimbulkan kerusakan jaringan sekitarnya.
“Setelah larut lemak tersebut akan dieliminasi oleh sistem limfe tubuh dan urin.” Kata dr Ira.
Untuk mencoba treatment ini, anda bisa mencoba satu sesi lengkap, yang terdiri sari 8-10 kali perawatan.
“Namun, semua tergantung dari respon dan metabolisme tubuh seseorang, dan tingkat ketebalan lemaknya.” Jelasnya lagi.
Biasanya, hasil yang anda inginkan akan tercapai dalam 4 kali perawatan. Tak makan waktu lama bukan?
So, menjadi langsing, tak perlu lama dan menyakitkan bukan?