Gaya pembawa acara reality show di MTV, Nicole Elizabeth 'Snooki' Polizzi, ternyata asyik lho untuk ditiru. Dalam berbagai kesempatan, Snooki tampak santai dengan mengenakan beragam kacamata super besar.
Tampil outdoor di berbagai kesempatan kadang menjadi saat yang tepat untuk memaksimalkan penampilan. Entah sadar akan kehadiran paparazzi di sekitarnya atau tidak, gaya 'ngasal' Snooki ternyata malah justru menarik untuk disimak.
Padu padan busana bermotif kulit binatang menjadi salah satu style yang oke untuk dicontek. Sebagai pelengkap, ia mengenakan sunglasses cokelat ber frame tipis.
Di lain kesempatan, Snooki juga tampak asyik menghisap rokok, ditemani balutan t-shirt, sambil mengenakan animal print sunglasses. Ia tahu benar bagaimana memadukan beragam busana dan aksesoris untuk tubuhnya yang bersiluet H.
Tabrak motif dan warna pun kerap ia lakukan, ketika diharuskan untuk tampil sedikit formal.Tampil dengan busana leopard print bernuansa merah hitam, lengkap dengan sunglasses warna hitam.
Untuk alas kaki, tiba-tiba saja Snooki mengenakan boots warna hijau terang. Jangan tiru yang ini, jika anda tak cukup percaya diri.
Tapi, pilihan beragam kacamata Snooki boleh juga dijadikan satu aksesoris wajib untuk keluar rumah nih. Snooki ingin membuktikan bahwa kacamata menjadi salah satu item favoritnya di setiap kesempatan.
(ghiboo.com)
Rabu, 07 Maret 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar