Rabu, 11 Januari 2012

Adrie Nurmianto Subono Learning By Doing


Adrie Nurmianto Subono atau yang lebih dikenal Adrie Subono adalah salah seorang promotor kawakan di Indonesia. Pembawaannya yang tegas berbuah manis pada kerja kerasnya membesarkan nama Java Musikindo.

Di sini promotor bertanggung jawab terhadap sponsor, pemberi ijin, artis, dan tentunya penonton. “Ketika kita bekerja secara professional dan baik, insyaallah kita akan mendapatkan pekerjaan tersebut.

Hingga saat ini, hanya dengan 8 anak buah, Adrie mampu mengusung penyanyi dalam hingga mancanegara.

Nama Adrie Soebono pasti sudah tak asing lagi di telinga anda. Promotor kelas kakap ini memulai bisnis di dunia musik semenjak tahun 1994. Ketika itu, Java Musikindo berhasil membawa Saigon Kick, band yang sedang kondang saat itu.


Sukses dengan Saigon Kick, tahun 1995 Java mendatangkan Supergroove. Dilanjutkan dengan Mr.Big, Boyzone, Westlife, Alannis Morissette, The Coors, Mariah Carey, Hoobastank, dan masih banyak lagi.

Musisi tanah air yang diusung Java juga tak sedikit, diantaranya Gigi, Oppie&BOP, Nugie, Pas Band, Netral, dan banyak lagi.


Tak putus asa walau sempat putus sekolah


Siapa yang percaya, suami Chrisye Subono ini hanya mengenyam pendidikan hingga kelas 2 sebuah SMA di Jerman.

Tahun 1970, ia berangkat ke Jerman. Delapan tahun di Jerman, Adrie ikut dengan pamannya. Ia ingin sekolah di sana. Namun, akibat kegemarannya berkelahi, ia harus keluar masuk dari sekolah yang satu ke sekolah yang lainnya.

Di tahun 1978, ia pun kembali ke Indonasia , lantaran kenakalannya yang membuatnya menginap di sebuah penjara di Jerman. Sepulang dari sana, Adrie tidak melanjutkan pendidikannya.

Ia lalu mulai bekerja. Kenakalannya saat remaja tak menjadikannya patah semangat. Dalam bekerja, ternyata Adrie cukup serius. Dan ia akhirnya berhasil untuk menekuni bidang bisnis. Ia sempat bisnis di bidang perkapalan hingga property.

Lalu Adrie bertemu dengan Chrisye Subono, seorang model cantik yang cukup nge top pada masanya. Ia pun menikah dengan Chrisye.

Learning by Doing


Sebelum dekat dengan dunia music, Adrie ialah seorang pengusaha. 15 tahun lalu, ia sempat bergelut di dunia bisnis perkapalan hingga property. Traveling ke luar negeri pun kerap dilakoninya.

Ketika ke luar negeri, anak ke 2 dari 5 bersaudara ini sering menikmati konser music. Dan kecintaannya terhadap music rock n roll inilah yang menjadikannya meninggalkan dunia bisnis yang telah banyak mendatangkan pundi-pundi rupiah.

Di fase ini, Adrie ingin hidup untuk bekerja. Hobinya menikamti music membuatnya terinspirasi untuk mendirikan sebuah tempat, dimana ia bisa mendatangkan sejumlah artis “Bisnis promotor adalah bisnis besar, tidak pernah ada matinya. Karena seorang artis akan memerlukan seorang promotor, atau panitia untuk mengadakan konser.” Katanya.

Maka uang tabungan hasil jerih payahnya ia simpan. Bersama beberapa rekannya, seperti Rinny Noor. Malik Syafei, dan Imran Amir, Adrie pun mendirikan Java Musikindo.

Saat itu, Java Musikindo bukan merupakan satu-satunya promotor di Jakarta. Tetapi, akibat jarangnya para promotor yang mendatangkan artis, maka nama Java pun mulai dikenal. “Disitu saya lihat kalau kita bekerja dengan niat dan maksimal, maka klien akan datang.

Kesulitan di awal sempat membuatnya stress. Namun, dengan bantuan istri, dan keluarga yang selalu mendukungnya, Adrie pun tak pernah lelah untuk belajar. “ Sulit waktu awal, karena nggak ngerti apa-apa. Tapi saya sangat percaya prinsip learning by doing. Dan saya yakin ini pekerjaan yang menguntungkan, makanya saya pelajari.” Tuturnya.

Saat menggelar Konser Saigon Kick, ternyata tak member hasil yang memuaskan secara financial. “Kondisi ini diperburuk lagi lewat komentar kolega-kolega saya, yang kebanyakan mempertanyakan motivasi saya sebenarnya. Sebelumnya ketika mereka tahu saya ingin terjun ke dunia promotor, mereka menganggap keputusan saya gila. Tapi saya cuek.” Jelasnya dikutip dari buku Java Musikindo “ Wow”.

Kemarin sejak pukul 7 pagi sekitar 200 orang rela mengantri untuk membeli tiket Trivium yang akan manggung Januari tahun depan. Adrie berusaha untuk menertibkan antrian sebisa mungkin. Ia selalu berusaha untuk berkomunikasi dengan mereka. “Dan orangtua mereka maunya memperbolehkan anak-anak mereka nonton konser kalau yang bikin Java. Nah, buat saya itu kan jadi beban lagi. Tapi alhamdulilah itulah kepercayaan yang tidak bisa kita dapatkan secara langsung.

Keluarga adalah yang utama

Di samping sebagai promotor music, Adrie juga sering diundang sebagai pembicara dalam seminar.

Sibuk dengan seabrek kegiatannya, Adrie pun tak menyia-nyiakan waktu untuk berjumpa dengan keluarga. “Saya tidak mau diperbudak oleh uang atau pekerjaan. Saya selalu mengutamakan keluarga.” Ungkap keponakan BJ Habibie tersebut.

Melanie Subono, Christy Subono, dan Adrian Subono merupakan sosok anak-anak yang mmeberi semangat Adrie dalam bekerja.

Setiap hari, ia berusaha untuk pulang kerumah sebelum jam 6 sore. Lalu di hari minggu, ia memiliki ritual keluarga yang unik. Ketiga anak Adrie diwajibkan untuk berkumpul, dan tidur di kamar ayah dan ibu mereka. Suasana kebersamaan membuatnya selalu rindu akan kehadiran keluarganya.

Keyakinan, Komitmen, dan Optimisme

Adrie sadar untuk mendapatkan satu konser yang memuaskan, membutuhkan dana yang tak sedikit. “Saya memperlakukan Java Musikino sebagai perusahaan saya yang lain. Pakem yang ditanamkan sama, yaitu tak ada bisnis yang mendatangkan keuntungan dalam jangka waktu yang sangat pendek. Semuanya butuh proses, keyakinan, kesabaran, dan optimisme.” Jelasnya.

Ketiga komponen itulah yang membawanya tetap eksis dalam menggelar konser-konser, walau tanpa dukungan sponsor.

“Saya sendiri kerap menebarkan virus optimisme ini di mana saja ada kesempatan menyampaikannya.” Ujarnya.

Tak heran keyakinan, komitmen, dan optimisme Adrie kerap menjadi dorongan anak muda untuk terus berkarya.


1 komentar:

  1. Mari Bergabung bersama kami di Pelangi q q Asia (,) com
    Situs Impian Para pecinta dan peminat Taruhan Online!!
    Hanya Dengan 1 id bisa main 8 games bos!
    BANDARQ | BANDAR POKER | DOMINO99 | ADUQ | CAPSA SUSUN | SAKONG | POKER| NEW GAME BANDAR 66
    Keunggulan PELANGI Q Q :
    - PROSES DEPO & WD MUDAH TANPA RIBET
    - PROSES DEPO & WD TERCEPAT
    - KARTU-KARTU BERKUALITAS DISAJIKAN
    - CS RAMAH & INSPIRATIF SIAP MEMBANTU 24JAM
    - TIPS & TRIK MENJADI KEUNGGULAN SITUS INI
    - DAN TENTUNYA DEPOSIT YG TERJANGKAU BOS!!(MINIMAL DEPO & WD 25RB)
    Tunggu apalagi bos!! langsung daftarkan diri anda di PELANGI Q Q
    Bagaimana cara mendaftar? SIMPEL bos!!
    cukup kunjungi kami PELANGI Q Q
    klik daftar dan daftarkan diri anda
    atau bisa juga melalui live chat dan cs kami akan membantu anda 24jam bos!!
    CONTACT US :
    BBM : E37271BF
    Skype : Pelangi QQ

    BalasHapus